Kerajinan dapat diartikan sebagail proses menghasilkan karya atau kreasi unik dengan menggunakan keterampilan tangan manusia. Salah satu contohnya adalah menggunakan kertas menjadi hiasan dinding, kamar atau ruangan lain. Kamu juga bisa menggunakan kertas origami ataupun kertas bekas majalah atau koran yang tidak terpakai.
Alangkah baiknya bagi anak-anak dikenalkan dan dilatih dalam membuat kerajinan tangan yang berbahan dasar dari kertas yang tak lain cukup dikenal dengan nama origami kertas. Berikut cara membuat kupu-kupu dari kertas origami untuk hiasan dinding yang bisa diikuti oleh anak-anak atau orang dewasa.
Cara Membuat Kerajinan Dari Kertas Origami Yang Mudah
Kerajinan Kupu-Kupu dari Kertas Origami untuk Hiasan Dinding
Origami merupakan kertas warna-warni yang biasanya dibuat menjadi berbagai bentuk obyek seperti kapal-kapalan, pesawat-pesawatan atau ada pula yang membuat kertas origami menjadi burung, bintang dan kupu-kupu.
Jika kamu memiliki dinding ruangan yang masih terasa membosankan, bisa saja mencoba kerajinan dari kertas origami ini dengan membentuk hewan kupu-kupu agar terlihat lebih menarik. Proses membuat hiasan ini terbilang cukup mudah dan simpel.
Kerajinan ini tidak hanya menggunakan kertas origami saja, bisa juga dengan kertas apapun asal mempunyai warna yang indah dan menarik. Terutama untuk digunakan sebagai hiasan dan tekstur tipis, sehingga mudah dilipat.
Alat dan Bahan yang Digunakan Membuat Kerajinan Kupu-Kupu dari Kertas Origami untuk Hiasan Dinding
Dalam membuat kerajinan origami berbentuk kupu-kupu kamu perlu menyiapkan alat dan bahan, seperti berikut ini :
- Kertas origami ukuran 12 cm x 12 cm, warna merah dan orange masing-masing 1 lembar.
- Lem yang daya rekatnya kuat.
- Sebatang lidi atau tusuk sate.
- Kabel bekas panjang lebih kurang 10 cm, diambil kawat tipis di dalamnya.
- Gunting.
- Double tape
Cara Membuat Kupu-Kupu dari Kertas Origami Untuk Hiasan Dinding Beserta Gambarnya
Beberapa cara pembuatan hiasan dinding berbentuk kupu-kupu dari kertas ini adalah sebagai berikut:
Sumber : novehasanah
- Siapkan 2 helai kertas origami ukuran 12 cm x 12 cm. Bisa dengan kertas berwarna pada kedua sisinya. Kamu juga dapat menggunakan kertas lainnya (Gambar 1).
- Kemudian untuk membuat sayap besar kupu-kupu. Ambillah kertas warna merah. Lipat pada salah satu diagonalnya sampai membentuk segitiga (Gambar 2).
- Lipat seperti lipatan kipas kertas pada salah satu lapisan segitiga (Gambar 3).
- Melipat pada sisi lainnya, sehingga seluruh kertas terlipat dengan lipatan kipas kertas. Usahakan melipat serapi mungkin agar hasilnya nanti maksimal (Gambar 4).
- Melipat menjadi dua bagian yang sama di tengah-tengah panjang kertas. Sehingga, terbentuk seperti sayap. Perhatikan gambar 5. Sisihkan bagian sayap ini.
- Selanjutnya, dengan lembaran kertas orange untuk membentuk sayap bawah dan badan kupu-kupu.(gambar 5)
- Ambil kertas origami berwarna orange. Lipat menurut sisi panjangnya, lalu bagi menjadi dua bagian yang sama besar (Gambar 6).
- Ambil salah satu bagian kertas orange, lalu tempatkan di bawah sayap besar yang berwarna merah yang telah dibuat sebelumnya.
- Potong kertas orange, sehingga panjangnya lebih kurang separuh dari lipatan sayap merah yang besar di atas. Kalau diukur panjangnya sekitar 8 cm. (Gambar 7).
- Lipat kertas orange tersebut menjadi 2 pada bagian tengah. Lalu pada sudut bawah digunting membulat. Perhatikan Gambar 8.
- Buka lipatan kertas orange yang baru dipotong. Selanjutnya, lipat lagi kertas tersebut menurut sisi panjangnya dengan lipatan kipas kertas. Lebar lipatan harus sama besar dengan lipatan sayap merah. Lalu lipat membentuk sayap bawah di bagian tengah kertas. (Gambar 9).
- Selanjutnya mengikat sayap-sayap, membuat badan kupu-kupu dan menyatukan bagian-bagian.
- Ambil kabel bekas, kupas dan ambillah kawat halus di dalamnya. (Gambar 10)
- Ikat lipatan tengah kedua sayap kupu-kupu menggunakan kawat, lalu rapikan ujung-ujung kawat dengan gunting. (Gambar 11).
- Sekarang membuat badan kupu-kupu. Ambil sisa kertas orange. Gulung dengan bantuan lidi (Gambar 12).
- Kemudian menyatukan kedua sayap (merah dan orange) dengan kawat halus atau lem, potong badan kupu-kupu yang baru digulung.
- Rekatkan dengan lem yang kuat. Biarkan lem mengering untuk beberapa menit. Lalu, potong sisa kawat halus untuk membuat lebih rapi. (Gambar 14)
- Jika kupu-kupu sudah terbentuk dan masing-masing bagian menyatu dengan baik, tambahkan irisan tipis kertas untuk membuat antena kupu-kupu.
- Tempelkan irisan tipis kertas ini di bagian kepala kupu-kupu dengan lem hingga mengering dan merekat kuat.
- Kupu-kupu kertas sudah jadi. Buatlah beberapa ekor dan pasanglah di dinding atau tembok.
Video Cara Membuat Hiasan Dari Kertas Origami Untuk Dinding Kamar
Ada berbagai macam bentuk kupu kupu yang bisa dibentuk dengan menggunakan teknik origami, jika kamu tertarik dengan model lain yang cukup lucu dan imut, maka kamu bisa mengikuti video dibawah ini.
6 Contoh Kerajinan Kupu-kupu dari Kertas Origami untuk Hiasan Dinding
Untuk memudahkan dalam menginginkan model seperti apa dalam membuat origami kupu-kupu, berikut kami sajikan beberapa model kerajinan dari kertas origami sebagai hiasan dinding:
-
Model Pertama
Model pertama ini dapat kalian buat dengan mudah. Untuk membuat origami kupu-kupu lucu ini diperlukan kertas lipat berukuran 20 X 20 cm. Lalu buat pola yang ingin kamu buat. Selanjutnya memotong kertas sesuai pola yang di gambar dan tekuk sesuai gambar diatas sehingga terlihat lebih bagus.
-
Model Kedua
Dalam membuat model kedua ini membutuhkan alat dan bahan, kertas origami, double tape, cutter, pensil/pulpen, gunting. Kemudian lipat dan potong kertas origami sesuai dengan ukuran yang diinginkan. Bentuk kupu kupu dan cara pembuatannya sangat sederhana, jadi bisa juga dipraktekkan oleh anak sd.
-
Model Ketiga
Hiasan dinding dengan kertas origami bentuk kupu-kupu sangat cocok digunakan untuk menghiasi dan mempercantik ruangan kamarmu. Bahan yang perlu disiapkan adalah kertas origami dengan warna yang kamu inginkan. Kamu tinggal melipat dan mengikatnya seperti gambar diatas.
-
Model Keempat
Hiasan kupu kupu ini dibuat dari kertas dan tidak perlu dilipat. Kamu hanya perlu menyiapkan kertas origami, kemudian gambar pola sesuai keinginan dan gunting sesuai pola. Selanjutnya tinggal ditempel di dinding kamarmu.
-
Model Kelima
Untuk membuat dengan bentuk diatas, hanya diperlukan beberapa langkah mudah sebagai berikut:
- Siapkan kertas origami dan lem.
- Langkah pembuatan, merapikan bagian sisi bawah kertas sampai rata dengan menggunakan tangan, melipat kertas bagian atas dan doronglah kertas tersebut dari dua belah sisi. Selanjutnya lipat kertas dari bawah ke bagian atas.
- Kemudian balikkan lipatan tersebut dan lipatlah bagian tengah kertas melewati bagian titik kertas, lipatlah bagian atas kertas sampai membentuk kepala, lalu tekuk bagian kanan dan kiri kertas untuk membentuk sayap.
-
Model Keenam (Mariposa)
Bentuk kreasi diatas dibuat dengan menggunakan model kupu-kupu Mariposa. Model origami seperti ini agak sulit untuk diikuti anak anak karena polanya lebih rumit. Namun jika anda ingin tahu cara lengkapnya anda bisa tonton video dibawah ini.
Demikian artikel mengenai cara membuat kupu-kupu dari kertas origami untuk hiasan dinding yang mudah beserta contoh gambarnya, semoga bermanfaat dan selamat mencoba. Baca juga artikel menarik lainnya mengenai kerajinan tangan dari kertas di bawah ini!
Index Artikel
Leave a Reply